Pada hari Jumat, 7 Maret 2025, telah dilaksanakan Rapat Rumah Desa Sehat (RDS) dalam rangka pelaksanaan program di bidang pembangunan desa tahun 2025. Rapat ini bertujuan untuk mendukung terselenggaranya kegiatan penyelenggaraan Desa Siaga Kesehatan, sebagai upaya meningkatkan layanan kesehatan masyarakat di Desa Tunjuk.
Kegiatan ini berlangsung di Bale Banjar Tunjuk Kaja dan dihadiri oleh Bapak Perbekel Desa Tunjuk, Kader KPM Desa Tunjuk, Bidan Desa Tunjuk, Kader Posyandu Balita Desa Tunjuk, TPK Desa Tunjuk, serta PLKB.
Dalam rapat ini, para peserta membahas berbagai strategi dan langkah-langkah yang diperlukan untuk memastikan efektivitas program Desa Siaga Kesehatan. Harapannya, melalui koordinasi yang baik antara seluruh elemen masyarakat, layanan kesehatan desa dapat berjalan optimal demi kesejahteraan warga.
Rapat berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan komitmen bersama untuk terus berkolaborasi dalam meningkatkan kualitas kesehatan di Desa Tunjuk.