Menindaklanjuti surat dari UPTD Puskesmas Tabanan II tertanggal 19 Juni 2025 dengan nomor: /800/196.1/Puks. TBN. II/2025, perihal Asesment Tingkat Keterampilan Kader Purwa/Madya/Utama, telah dilaksanakan kegiatan asesmen oleh pihak Puskesmas Tabanan II.
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Kader Posyandu dari tiga desa, yaitu:
Acara berlangsung di Bale Banjar Tunjuk Kaja, dengan tujuan untuk menilai dan memverifikasi kemampuan serta keterampilan Kader Posyandu dalam menjalankan tugas-tugas di bidang kesehatan masyarakat sesuai tingkatan yang diemban, yaitu Purwa, Madya, dan Utama.
Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk pembinaan dan evaluasi berkelanjutan dalam peningkatan kapasitas Kader Posyandu di tingkat desa.